Pelatihan Digitalisasi Manajemen dan Pemasaran IKM 50 Kota

Limapuluhkota, Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota melalui Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Perinaker) menggandeng Program Studi Desain Komunikasi Visual Institut Seni Indonesia Padangpanjang menyelenggarakan Pelatihan digitalisasi manajemen dan pemasaran produk IKM bagi 50 orang pelaku industri di Limapuluh Kota yang telah melalui tahap verifikasi oleh Dinas Perinaker. Diselenggarakan di Hotel Shago Bungsu II Lubuak Batingkok, pelatihan dibuka secara langsung oleh Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Dt.Bandaro. Turut hadir pada kegiatan pembukaan pelatihan, Ketua DPRD Limapuluh Kota Deni Asta, Kepala Dinas Perinaker Ferry Chofa, dan Kaprodi DKV ISI Padang Panjang Ferry Fernando yang sekaligus sebagai narasumber bersama dosen prodi DKV Ary Leo Bermana, pelatihan juga melibatkan peran serta mahasiswa prodi DKV dalam mendampingi para peserta pelatihan.

Bupati Safaruddin dalam sambutannya mengapresiasi terselenggaranya kegiatan Pelatihan kali ini sehingga dapat menjadikan IKM yang ada di Limapuluh Kota “Naik Kelas”. Seterusnya Beliau menyebutkan keluhan utama dari IKM di Limapuluh Kota dihadapkan pada kesulitan untuk memasarkan produknya karena hanya dilakukan secara konvensional. Sejalan dengan itu, Kaprodi DKV Ferry Fernando menyampaikan bahwa pada era teknologi digital dan keterbukaan informasi saat ini, mengakses dan mengelola digital marketing bagi pelaku IKM dapat dilakukan secara mandiri, untuk itu Prodi DKV ISI Padangpanjang siap untuk terus memberikan bimbingan dan pendampingan kepada para pelaku IKM di limapuluh kota, agar dapat terus mengembangkan strategi dan kompetensinya dalam menghadapi era revolusi industri.

Pelatihan dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 5-7 September 2022, kepada peserta diberikan pelatihan mengenai wawasan dan praktek pemasaran secara online serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tentang pemanfaatan teknologi digital dalam pengelolaan usaha serta meningkatkan pemasaran produk yang dihasilkan. Pelatihan ditutup dengan Penandatanganan Kesepakatan Kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota, Dinas Perinaker dengan Prodi DKV ISI Padangpanjang, melalui kerjasama ini diharapkan kedepan dapat terus bersama-sama untuk melakukan pendampingan dan pembinaan kepada para pelaku IKM di limapuluh kota untuk terus “Naik Kelas”. (rilis/dkv)